Senin, 16 Juli 2012

Stalking (1)


Selamat malam, tuips. Eh, pembaca. Eh, emang ada yang baca? Anggap aja ada.

Di malam yang berbahagia namun mengantukkan ini, aku jadi pengen ngebahas tentang sesuatu yang sudah tidak asing lagi di kalangan para kepoers di muka bumi ini; yaitu 'stalking'. Karena... Anda memasuki WIBS! Waktu Indonesia Bagian Stalking.


Berikut ini adalah definisi stalking tersebut dalam KBBI (Kamus Besar Bahasa Inggris). Ga ada sih KBBInggris, ngaco aja biar lucu:


diambil dari www.thefreedictionary.com


nih dari google translate

Stalking, seperti yg telah disebutkan di atas, memiliki arti yaitu menguntit, atau mengikuti, tapi beda sama 'following'. Stalking ini biasanya digunakan orang-orang dulu untuk menguntit seseorang di dunia nyata, tapi di zaman sekarang, stalking lebih sering dilakukan di dunia maya. Masih ada sih orang jaman sekarang yang hobinya nguntit, tapi mahkluk modern masa kini sifatnya lebih tertutup dan malu-malu, sehingga lebih nyaman jika mereka memantau tanpa ada yang mengetahui, apalagi yang distalk.


Tapi ada lho jaman sekarang yang tau kalo distalk, bangga malah kalo distalk. Itu tandanya ada yang masih perhatian (ah...akhirnya) sama kita. Seperti dahulu, tiap ngestalk pasti ngetwit: *ngestalk* "duh kangen nih, ngestalk ah", "*ngestalk* cie ada yg kangen...", dst, etc, ah lupakan. Ini jadi curhatan owner blog ini namanya.


Baiklah, chipow punya unek-unek yang mungkin bermanfaat dalam staking, baik jasmani, rohani, maupun rohayati. Agak sedikit berpaham sih, tapi ini berdasarkan pengalaman pribadi (eh) atau cerita-cerita para rekan PSSI (Persatuan Stalker Seluruh Indonesia) atau para rekan sejawat yang bertugas di WSO (World Stalking Organization) yang bermarkas di Managua, Nikaragua.


Basic Stalking (Stalking tingkat dasar)
  1. Yang jelas, pertama-tama ente harus tau dulu nama siapa yang distalk. Ini sesuatu yang paling paling paling super duper dasar dalam ngestalk. Nenek-nenek sampoan aja tau ini. Harus sesuai dengan apa yang ada di kartu identitas (KTP/SIM/PASPOR) yang distalk. Nama bekennya juga boleh, tapi harus teliti dan hati-hati nyarinya. Kalau nama beken, usahakan nama beken beliau harus bener-bener beken dan unik, biar gampang nyarinya.
  2. Ini tahapan yang paling basic dari stalking: Google nama beliau! Semua stalker newbie tahu itu. Manatau ada nama yang sama dengan yg distalk trus kali aja nyantol. Hal ini bertujuan untuk mengetahui apa sajakah yang ia lakukan di dunia maya; mungkin beliau termasuk orang yang aktif di jejaring sosial, maka Anda adalah orang yang beruntung. Agak sulit untuk ngestalk orang yang jarang update dan lebih sering tidur di rumah, atau yang jarang aktif paket internetnya. A moment of silence.
  3. Jika orang yang Anda stalk adalah rekan kerja/sekolah Anda, Anda termasuk orang yang beruntung level II. Paling tidak Anda sudah memiliki relasi yang lumayan baik dengan beliau dengan memfollownya di twitter/added friends on facebook/followed on tumblr. Tidak ada keraguan dari masing-masing Anda untuk saling menjadi 'teman' di dunia maya.

Cara ngestalk facebook:

  • Add as friend, dong. itu adalah satu hal yang wajib dilakukan dalam ngestalk. ingin identitas anda tidak diketahui oleh yang distalk? mau tak mau anda harus membuat akun baru (akun khusus ngestalk), atau numpang online facebook di akun rekan Anda yang already friends with him/her. Hal yang terakhir tadi agak sedikit merepotkan, maka dari itu semua terserah Anda saja deh.
  • Buka timeline fbnya! Hari gini masih 'profile fb'? Obrak-abrik semua section, mulai dari About Me sampai Likes/Group yang beliau gabungi. Pahami, hayati, dalami. Lebay.
  • Anda pasti mengenali paling tidak 2-3 orang rekan dekat beliau. Jika sebelumnya Anda tidak mengetahui akun beliau, coba pertama-tama cari akun teman dekatnya, lalu buka 'friends' nya. Jika nama beliau muncul saat Anda search di 'kolom pencarian teman' rekan beliau, Anda termasuk beruntung level II.1. Jika Anda tidak menemukannya, hanya ada dua kemungkinan; 1) beliau gak punya facebook, atau 2) beliau mencantumkan nama alay di akun facebooknya.
  • Ehm, buka dong Photos of Me nya, atau Photo Albums nya. Kalau perlu save images, save images dah. Jika Photos of Me beliau kebanyakan foto-foto hasil tag-an online shop dengan baju-baju wanita, gelang-gelang, jersey bola, atau bahkan berbagai jenis henpon, maka Anda termasuk orang merugi level III. Kalau banyak foto beliaunya...Heaven! Selamat ngesave images! :))
  • Merasa koleksi foto dalam album foto/photos of me beliau terlalu sedikit? Coba buka photos of me/photo album teman dekat beliau. Kali aja ada foto-foto beliau yang belum di-tag-in ke beliau. Jika Anda bukan teman dari rekan beliau (haish ribet amet), maka berdoalah semoga teman dekat beliau tidak memprivatekan  album foto atau photos of me mereka. Pada stage ini, jika Anda beruntung, Anda termasuk beruntung level IV.
  • Jika Anda termasuk orang yang memiliki tingkat diligensi yang tinggi, maka apa salahnya mencoba 'scroll timeline facebooknya sampe tangan lepas'. Bisa dilihat di sana status-status beliau mulai dari beliau membuat facebook, bahkan dari beliau membuat update di facebooknya "xxx is now using Facebook in English".

Cara ngestalk twitter dan berbagai macam tips ngestalk lainnya akan dibahas di Stalking (2), dengan alasan Chipow sudah mengantuk tantee. Don't miss it, pret.



Kalau ada yang mau berbagi informasi dan tips lebih ampuh lagi dalam hal ngestalk, bisa hubungi owner (chipow), karena berbagi itu indah, Cherrybelle itu bersembilan.


Aaaak... *kemudian tenggelam di lautan mimpi*

Kamis, 12 Juli 2012

Senja Tersial

Udah pernah ngerasain 'habis jatuh tertimpa tangga, terus jatohnya di atas kulit pisang, lalu terpeleset, dengan sedikit gerakan 'figure skating' kemudian gerakan tersebut diakhiri dengan riuh tepuk tangan para polantas'?

Hari ini aku memutuskan untuk tidak keluar rumah dan ngeramin telur-telur yang ada di kulkas sebagai gantinya. Lazy day, yes it is. Sehabis bersih-bersih kamar, sarapan, dan sedikit pelengkap lainnya yang tidak perlu disebutkan, aku langsung bergegas duduk rapi dengan laptop di tangan. Running Man!

Tanpa diduga sebelumnya, adek aku yang masih dalam masa-masa MOS sekolahannya (SMA Cendana), ternyata pulang lebih awal. Sakit katanya. Kayanya kecapean, karena selama liburan dia bener-bener ga ada olahraga sedikitpun, kecuali olahraga mata. Ya sekalinya diforsir, langsung lemas lunglai letoy tak berdaya gitu.

Sorenya, ibu bawa dia ke dokter, untuk mengindari hal-hal yang lebih buruk terjadi. Nah, sepertinya kesialan yang bercapkan 'cupu abis' ini hampir bermulai di sini.

Jadi ceritanya ibu lupa bikin surat istirahat dari dokter buat dikasihin ke sekolahan si adek besok. Pas banget aku baru aja selesai 'bersih-bersih' setelah seharian tak melakukan aktifitas itu (you know what lah), dengan baik hatinya aku menawarkan bantuan, "bu, biar mba aja yang ke sana lagi minta surat dokternya."

"nah gitu dong, ck anak ibu!" sambil bertepuk tangan sekali, kemudian beliau ngambil kuitansi (ntah kenapa harus pake kuitansi?) hasil ke dokter tadi, mungkin kuitansi obat. tanpa babibubebo aku langsung ambil jaket, pasang jilbab, ambil duit, lempar lembing, loncat indah, sesekali kayang, kemudian nggak lupa dengan kuitansi tadi, ambil kunci motor, kemudian cus ke balai pengobatan yang 'i have no idea where i am going'. di sini dimulainya.

Sesampainya di depan balai pengobatan XXX yang bertempat di dekat jembatan leton itu, (udah parkir cantik nih, posisi keren badai) ngambil kuitansi tadi di dalam bagasi motor, dan took a look..

faking syit.
di situ tertulis 'balai pengobatan yyy', bukan 'xxx' di mana aku berdiri tepat di depannya sekarang. DAN ITU DEKET BANGET DARI RUMAH! pantesan ibu tadi bilang 'cepetan, ntar maghriban dokternya mba".

oh men.
masih diem gemes di depan balai pengobatan. udah nyebrangin sungai nih men maghrib-maghrib,ternyata salah tempat.

dengan sok cool aku meninggalkan balai pengobatan cupucubadak tersebut. muter lagi ke daerah an-nur,  mau ngebeli kerupuk karuhun kesukaan. hihi, ngidam badai nih.

selama di jalan, kok rasanya semua motor mau nabrakin aku, bahkan truk sampah pun balapan sama aku (ok, buat sesuatu yang cocok untuk dikomparasikan). rasanya semua kendaraan itu bergerak di atas kecepatan 100 km/jam (ok lebay, tapi kayaknya kok tadi yang di jalan itu pedrosa semua). tapi sekalinya ada motor lambat, lambat banget. mana ada yang pacaran lagi maghrib-maghrib di atas motor. please deh mas-mbak, ketenggangan berasmara please.

udah di belokan mau ke tempat karuhun nih, senyum tersungging dengan indahnya. udah pengen banget nih karuhunnya. namun, rambut syahrini berkata lain.

GA ADA MOBIL KARUHUNNNYA.
kalem.

yang ada malah pick-up jus makin menjamur di pinggir jalan; bahkan pickup kolak dingin. MAU BELI KARUHUN, WOI! BUKAN JUS! udah jauh-jauh muter dari rumbai, yang seharusnya jarak perjalanan itu cuma 700 meter, bisa jadi 7 km kayak gini.

sebenernya ga sial-sial amet sih, tapi kok rasanya ada yang kurang ya di benak aku. mungkin akhir-akhir ini, apalagi di saat 'lagi ga sholat' seperti ini, selalu jarang yang namanya dzikir, jadi jauh dengan Allah. nginget itu, langsung istighfar sepanjang jalan juanda.

untung aja sesampainya di balai pengobatan xxx yang kalau dari rumah bisa sambil lompat kodok aja, dokternya udah selese maghriban, jadi langsung dibuatin surat dokternya. trus beli pizza dengan uang pas-pasan (pizza pinggir jalan). ibu nelpon dengan penuh kecemasan pas aku lagi beli pizza di jalan sekolah. khawatir kali ya, mungkin dikirain anaknya udah sampe jalan raya pekanbaru-bangkinang.

hikmah yang bisa diambil: akhir-akhir ini ngerasa jauh sama Allah, mungkin yang tadi itu Allah ngingetin aku buat selalu berdoa dan mengingatnya di mana saja dan kapan saja. ya walaupun cuma 'salah alamat', tapi tetep aja rasanya pengen terjun ke sungai siak kalo sialnya begini.

(nb: seharusnya postingan ini diberi label 'gak penting', 'lebay', dst)

Senin, 02 Juli 2012

¡Viva La Furia Roja!

¡ Viva España ! Alzad los brazos, hijos del pueblo español, que vuelve a resurgir...

Dengan kompak para pemain timnas Spanyol, para official serta para pendukung Spanyol yang berada di Olympic Stadium, Kiev, menyanyikan lagu kebangsaan Spanyol yang berjudul "Marcha Real/Himno Español". Yang paling ditunggu-tunggu dari sesi adalah, pada saat muka pemain disorot satu-satu pas nyanyi.  Siap-siap teriak pas kamera nyorot Cesc, siapin parasut, matras di bawah, biar pas mendarat gak sakit. Ciumin tv sampe basah. Ok ini lebay.

Kali itu saya agak sedikit pesimis dengan timnas Spanyol karena mitos-mitos sompret yang bikin hati cenat-cenut. Ditambah dengan melihat pertemuan sebelumnya, Spanyol hanya bisa menahan imbang Italia dengan skor 1-1. Bukan suatu hasil yang menjanjikan menurut saya. Cailah. 



Masih inget pas pertandingan fase grup antara Spanyol dan Italia, pas itu lagi di Jogja, sementara besok paginya udah harus cao ke Pekanbaru. Alhasil, nonton sambil tiduran di lantai, di atas sejadah, ditemani dinginnya hembusan kipas angin yang pas di depan muka, ditambah dengan membosankannya permainan pada saat itu, bunyi riuh stadion pada saat itu berhasil menjadi nyanyian pengantar tidur.

Pada menit-menit awal pertandingan, Italia lebih bersifat menyerang, mungkin karena didukung oleh mitos-mitos yang berpihak ke mereka, mereka agak sedikit jumawa. Namun agak-agak 5-10 menit setelahnya, Italia lebih sering kehilangan bola dan dengan tiki taka andalannya Spanyol mulai mendominasi pertandingan. Dibuka dengan gol pertama oleh David Silva pada menit ke-14. Siapa dulu dong yang ngasih assist.. Cesc Fabregas. Ahihihi. Mungkin ini terjadi akibat ditarik keluarnya Chiellini karena cedera hamstring, jadi mungkin di barisan belakang agak ada sedikit 'blackhole'. (padahal awalnya tadi masukin nama Chiellini di pencetak gol terakhir pas ikutan kuis bola, plak pret teretakdes)

Tertinggal satu gol, Italia mencoba untuk lebih menyerang, eh malah keasikan. Barisan belakang jadi keteteran, alhasil Jordi Alba yang bahkan posisinya bek pun bisa menerobos pertahanan Italia dan mencetak gol. 2-0 itu bertahan hingga turun minum. *turun langsung minum*

2-0? Hah. Sumpah gak nyangka sama sekali. Prediksi yang diukir buat dapetin jersey pun otomatis melayang lah, karena saya memprediksinya 1-1 dan akan terjadi adu penalti. Melayang jersey kita.

Di babak kedua, Cesc (maaf ya manggilnya Cesc, udah biasa di rumah manggil itu. dia oke-oke aja kok) diganti oleh Torres. Bukan berarti setelah Cesc out, kemampuan Spanyol mengacaukan lini tengah Italia menurun. Ditambah dengan masuknya striker murni menggantikan gelandang serang yang menjadi striker palsu (alah apa ini) alias False 9, tentunya Spanyol makin giat menaikkan tempo serangan. Ditambah dengan cederanya seorang pemain Italia membuat mereka terpaksa harus bermain dengan 10 pemain. (jatah sub players udah abis, Italia udah masukin 3 pemain pengganti mereka. Ciyan.)

Hal ini  harus dibayar mahal oleh Italia. Dibuktikan oleh Torres dengan merobek jala gaul yang dijaga oleh Buffon pada menit ke-84 apa ya. Belum lagi setelahnya, Torres lagi-lagi mendapat kesempatan, namun dengan baik hati ia memberikan kesempatan tersebut untuk Juan Mata. 4-0 untuk Spanyol ku tersayang.





Skor 4-0 kali ini menjadi skor terbesar yang pernah ada di sejarah final Piala Eropa. Biasanya skor final itu ya kalo gak 1-0, 2-1, atau adu penalti, lah ini skor tergaul yang pernah ada. Belum lagi prestasi Spanyol yang berhasil mempertahankan titel juara Eropa berturut-turut, diselingi sama Piala Dunia biar cakep. Ini juga yang pertama kalinya terjadi dalam sejarah piala Eropa. Buen trabajo Española!
3 times lifting trophy straight
di saat penyerahan piala, mata saya tertuju pada kaos yang dipakai Sergio Ramos, kaos yang sama dengan 4 tahun yang lalu yang bertuliskan "Siempre con nosotros" yang artinya "always be with us" atau "selalu bersama kami". dengan handband yang sama pula. Kaos itu bergambarkan foto Antonio Puerta, pemain Sevilla yang meninggal di lapangan akibat gagal jantung. kaos Cesc yang betuliskan nama-nama pemain spanyol yang 'gugur' di lapangan saat bertanding juga menarik hati (sebenernya lebih tertarik ke mukanya ehehehehehehehehehe), yaitu "Jarque (Dani Jarque) - Manolo (Manolo Preciado) - Puerta (Antonio Puerta) - Miki (Roque)". Pepe Reina juga ikut mengapresiasikan titel ini untuk yang telah 'pergi' dengan mengenakan jersey Miki Roque dengan terbalik.

Jarque - Manolo - Puerta - Miki

The happiness..



Dengan ini, saya bangga menjadi pendukung timnas Spanyol selama 8 tahun lamanya (lebih lama dari waktu saya mendukung Arsenal hingga saat ini, ah). Malahan dulu saya sempat terpikir untuk tinggal di Spanyol saat sudah dewasa nanti, halah. Dengan ini saya berpikir, kapan timnas Indonesia seperti mereka? untuk jangka waktu dekat, mungkin tidak akan terwujud. tapi, jika PSSI lebih berani mengambil tindakan, lebih keras, dan tidak mau menang sendiri, serta meningkatkan kualitas pemain (dan sarana! hoak cuih), saya kira Indonesia pasti bisa. Suatu saat nanti.
Spain National Team, see you in 2014 World Cup in Brazil! campeoneeee del mundoooo! :D 

bonus: Fabrique in Euro 2012
mocmoc xD kurang Puyol aja nih :(




Minggu, 01 Juli 2012

Heart thumping: Viva España



Malam ini (lebih tepatnya dini hari) akan menjadi suatu malam (lebih tepatnya dini hari) yang sangat bersejarah bagi dunia persepakbolaan benua biru. Ya, pertandingan final Euro 2012 antara Spanyol melawan Italia akan dihelat di Olympic Stadium Kiev pada pukul 2:45 p.m. ET atau 11:45 a.m. PT atau 12:45 GMT (lengkap kan nah loh), atau 1.45 WIB. 


Saya, sebagai suporter setia Spanyol sejak Euro 2004, memiliki jantung yang tak lagi bekerja secara rasional. detaknya tak lagi teratur. jemari tremor di saat mengetik postingan ini. perspirasi berlebihan di saat ac kamar mati. oke out of topic.


Olympic Stadium Kiev, Ukraina. tuh pakde saya yg lagi berdiri
ini mukaku, mana mukamu?
Saya menjadi suporter Spanyol sejak Euro 2004, saat itu nama-nama Papadopoulos, Karagounis, Angelos Charisteas, dan nama-nama sepanjang tali beruk itu mulai terangkat padahal dikambinghitamkan. Spanyol saat itu masih diperkuat Reyes, Morientes (kyaa abang <3), Raul Gonzalez, dan makhluk ciptaan Allah yang indah lainnya. Tapi pas itu Spanyol bahkan ga lolos fase grup, mungkin saya yang saat itu masih kelas 4 SD mendukung sebuah tim hanya dengan tingkat kejelian mata saya dalam menyaring orang ganteng hispanik. 


Oh iya, pas Euro 2004 saya juga tergila-gila dengan Pavel Nedved (pas itu Ceko lagi gaul banget) sama Tomas Rosicky. Gatau kenapa, orang ini enerjik aja di mata seorang anak kecil seperti saya di masa itu. Anak kecil yang aneh sukanya sama oom-oom ceko. Tapi sumpah pas zaman itu saya tergila-gila sama Nedved! Kok kayaknya dulu tuh dia ganteng banget dengan rambut panjangnya yg tergerai dengan indah.


Lanjut ke Piala Dunia 2006, masih tetep lah dukung Spanyol, tapi dengan tambahan Argentina. Lionel Messi mencuri perhatian saya waktu itu di suatu artikel tabloid Bola (oke ga penting), pas itu kok kayaknya Messi imut banget. Trus pas itu juga saya rada bingung sama nama pemain yang mirip-mirip. Dulu misalnya, saya susah bedain Cech sama Cesc (mble'e abis, padahal dari timnas yang berbeda. posisinya juga beda. cupu abis). Ya soalnya dulu nomor punggung Cesc itu namanya masih 'Cesc #18', beda dengan skrg yg udah pake nama Fabregas. Pas itu saya kelas 6 SD naik SMP, masih belum terlalu peka sama orang ganteng (lah pas kelas 4 aja udah). Ya gitulah pokoknya. Pas itu juga Spanyol kurang beruntung nasibnya.


Lanjut ke Euro 2008, saya super tergila-gila pada sesosok mahkluk ciptaan Allah yang paling ga sopan gantengnya, Cesc Fabregas. Gila nih orang, ganteng banget. Udahlah cakep, ganteng, imut, manis, top assist pula, gumamku pada saat itu (kelas 8 SMP). Dulu sibuk tuh gunting-guntingin setiap ada foto dia di koran, mau koran sekolah kek, tabloid sepakbola kek, trus ntar hasil guntingannya ditempel di lemari, balik pintu, bahkan di dinding. Sampai-sampai bikin sampul buku yg banyak, mukanya Cesc semua. Nyari fotonya di cr17.com bareng Ecak, edit sedikit (tentunya pake power point, maklum jaman dulu), print warna, lipet lipet, voila! jadilah sampul buku. Sibuk juga ngitungin jarak umur saya ke dia (7 tahun), dan berandai-andai, bisa gak ya jadi pacarnya? Ya, saya contoh fans yang stress.


Cesc Fabregas jaman-jamannya saya baru nyadar kalau dia itu flawless...ganteng kan :">
Kalau boleh jujur, saya suka Arsenal pada mulanya ya karena makhluk satu ini. ingat ya, pada mulanya. tapi sekarang, seiring dengan hengkangnya beliau ke FC Barcelona, bukan berarti saya stop menjadi seorang suporter setia Arsenal. Mau Cesc nyusruk kek, luka-luka kek, apa kek gitu di Barca, saya tetap Arsenal till die, karena Once A Gooner Always A Gooner.


Dulu juga suka sama si David Villa (mas dapit). jenggot mininya itu loh...ngegemesin banget minta dicubit pake tang. mana top skorer pula kan pas itu, trus badannya agak pepat (gak terlalu tinggi, ok ini apa...). Pokoknya, di saat SMP saya sukses meracuni teman sekelas saya yang perempuan semua untuk mencintai timnas Spanyol.


Karena lagi kurang kerjaan, iseng youtubing lagu kebangsaan Spanyol. download, convert to mp3, gugel lirik,  dihafalin, trus nyebur kali. oke yg terakhir itu bercanda masbro. Sampe sekarang masih hafal sih lagu kebangsaannya "Marcha Real" atau "Royal Mars" atau "Mars Kerajaan" ini, cuma agak tertukar-tukar liriknya. maklum tua, sumber air sudekat.






Ehm, by the way, ini semua out of topic.


Seharusnya saya ngomongin seberapa degdegannya malam ini untuk pertandingan dini hari nanti, tapi malah ngejelasin perjalanan saya sebagai suporter Spanyol.


Sebenernya, keadaan ini tak semendebarkan saat Spanyol vs Belanda di Piala Dunia 2 tahun yang lalu, tapi karena ditakutkan oleh mitos-mitos Italia yang secara langsung ataupun gak langsung menyampaikan kalau Italia lah yang bakal jadi juara Euro 2012, itu malah membuat saya gugup, nerpes, mata kelilipan, gatel-gatel, kurap, panu, dan lainnnya. Contohnya, mitos warna baju juara UCL dengan juara Euro, mitos 6 tahun sekali, mitos calciopoli lah, apalah lagi itu. Pastinya bukan cuma saya saja yang ketar ketir, Anas Urbaningrum yang pendukung timnas Spanyol kalo saya kasih tau ttg mitos ini pasti ikutan ketar ketir juga. 


Krik malam menghiasi. Sibuk nyari toko jersey yang bagi-bagi jersey gratis, semua dicoba. 


Haaah. Hening yang sangat panjang. Sepanjang rambut Syahrini.


Pokoknya tetep satu, seperti yang tertulis di bus timnas Spanyol tahun ini:"Un motivo para vivir, una razón para soñar. ¡Viva España!" (A reason to live, a reason to dream. ¡Viva España!)

buena suerte mis amores, win the game!